Nehemia 8:10
(8-11) Lalu berkatalah ia kepada mereka: "Pergilah kamu, makanlah sedap-sedapan dan minumlah minuman manis dan kirimlah sebagian kepada mereka yang tidak sedia apa-apa, karena hari ini adalah kudus bagi Tuhan kita! Jangan kamu bersusah hati, sebab sukacita karena TUHAN itulah perlindunganmu!" [The joy of the Lord is your strength]
#Makapercayalah :
Di dunia yang lebih sering membuatmu sedih daripada gembira. Tidak perlu menunggu waktu yang baik atau menunggu sampai orang lain membuatmu bersukacita.
Engkau selalu punya alasan bersukacita dalam TUHAN dan karena TUHAN kapanpun dimanapun.
TUHAN mau engkau bersukacita karena
Kuasa sukacita melindungimu dari emosi2 negatif ibarat imun melindungimu terhadap kuman2
Kuasa sukacita menguatkanmu bisa menghadapi setiap kemungkinan yang terjadi di hidupmu. Ibarat vitamin yang menguatkanmu dalam beraktivitas
Ciptakan kebahagiaanmu sendiri dengan kuasa sukacita dari TUHAN. Dan engkau siap menyaksikan berkat baru lagi dari TUHAN.
AMIN